Materi pelajaran berikut ini yaitu membahas tentang
Pusat Tata Surya yang termuat dalam pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam kelas 6. Berikut uraian materi
Pusat Tata Surya. Semoga bermanfaat.
Tata surya adalah kumpulan dari matahari, planet, dan benda langit lainnya. Anggota tata surya beredar mengelilingi matahari sebagai pusat tata surya. Lintasan peredaran benda-benda langit berbentuk ellips. Ilmu yang mempelajari tentang tata surya disebut ilmu astronomi. Jarak matahari ke bumi yaitu 500 detik cahaya (+ 150 juta km). Jari-jari matahari adalah 109 x jari-jari bumi (jari-jari bumi adalah 6.373 km).
Cahaya matahari yang bening sebenarnya terdiri dari beberapa warna. Cahaya matahari meliputi warna merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, dan ungu (mejikuhibiniu). Uraian warna ini dinamakan
spektrum warna. Cahaya yang dipancarkan matahari berasal dari energi yang dihasilkan oleh reaksi nuklir. Reaksi ini menggabungkan atom-atom hidrogen menjadi atom helium (reaksi fusi). Matahari terdiri dari gas hidrogen.
Susunan lapisan matahari, meliputi:
- Fotosfer : lapisan cahaya putih merah yang menyelubungi
permukaan matahari.
- Kromosfer : selubung gas berwarna kemerah-merahan.
- Korona : lapisan terluar matahari yang berwarna putih. Dapat
dilihat pada saat gerhana matahari.
Sumber : BSE Kelas 6